sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Update Corona 20 September: 244.676 positif, 177.327 sembuh, 9.553 meninggal

Kasus pasien sembuh mencapai 2.977 dalam 24 jam terakhir.

Manda Firmansyah
Manda Firmansyah Minggu, 20 Sep 2020 17:13 WIB
Update Corona 20 September: 244.676 positif, 177.327 sembuh, 9.553 meninggal

Pemerintah mengonfirmasi tambahan 3.989 kasus Covid-19 dalam sehari terakhir hingga Minggu (20/9) pukul 12.00 WIB. Sehingga, secara kumulatif sejak 2 Maret 2020 berjumlah 244.676 kasus.

Penambahan tertinggi terjadi di DKI Jakarta mencapai 1.138 kasus. Selanjutnya Jawa Barat 427 kasus, Jawa Timur 336 kasus, Jawa Tengah 303 kasus, Riau 298 kasus, Banten 178 kasus, Sulawesi Selatan 174 kasus, dan Bali 121 kasus.

Berikutnya, Aceh 68 kasus, Bengkulu satu kasus, Bangka Belitung enam kasus, DIY 70 kasus, Kalimantan Barat enam kasus, Kalimantan Timur 60 kasus, Kalimantan Tengah 44 kasus, Kalimantan Selatan 85 kasus, Kalimantan Utara satu kasus, Kepulauan Riau 12 kasus, NTB 19 kasus, Sumatera Selatan 71 kasus, dan Sumatera Barat 106 kasus.

Lalu, Sulawesi Utara 41 kasus, Sumatera Utara 95 kasus, Sulawesi Tenggara 68 kasus, Sulawesi Tengah 23 kasus, Lampung 13 kasus, Maluku 15 kasus, Papua Barat 60 kasus, Papua 50 kasus, Sulawesi Barat 19 kasus, NTT enam kasus, dan Gorontalo 60 kasus.

Pemerintah juga melaporkan ada penambahan 2.977 pasien sembuh dalam 24 jam terakhir. Dengan demikian, jumlah pasien pulih mencapai 177.327 orang.

Kesembuhan terbanyak dalam sehari terakhir terdapat di Jakarta sebanyak 1.071 pasien. Disusul Jawa Timur 412 pasien, Jawa Tengah 300 pasien, dan Jawa Barat 418 pasien.

Berikutnya Bali 125 pasien, Banten 32 pasien, Bangka Belitung dua pasien, Bengkulu empat pasien, DIY 15 pasien, Jambi satu pasien, Kalimantan Barat 15 pasien, Kalimantan Timur 62 pasien, Kalimantan Tengah 13 pasien,  Kalimantan Selatan 59 pasien, NTB 11 pasien, dan Sumatera Selatan 14 pasien.

Kemudian, Sumatera Barat 37 pasien, dan Sulawesi Utara 26 pasien, Sumatera Utara 94 pasien, Sulawesi Selatan 76 pasien, Lampung delapan pasien, Riau 77 pasien, Papua Barat 50 pasien, Sulawesi Barat sembilan pasien, NTT 51 pasien, dan Gorontalo tiga pasien.

Sponsored

Kementerian Kesehatan juga mencatat kenaikan kasus meninggal akibat Covid-19 sebanyak 105 orang pada hari ini. Sebarannya meliputi Aceh sebanyak empat kasus, Bali 10 kasus, Banten lima kasus, DIY empat kasus, DKI Jakarta 14 kasus, Jawa Barat enam kasus, Jawa Tengah sembilan kasus, Jawa Timur 23 kasus, dan Kalimantan Timur satu kasus.

Lalu, Kalimantan Tengah satu kasus, Kepulauan Riau satu kasus, Kalimantan Selatan tiga kasus, Sumatera Selatan lima kasus, Sumatera Selatan satu kasus, Sumatera Barat tiga kasus, Sulawesi Utara lima kasus, Sulawesi Tenggara satu, Sulawesi Selatan delapan kasus, Lampung satu kasus, dan Riau empat kasus.

Dengan demikian, akumulasi kasus meninggal karena Covid-19 sebanyak 9.553 orang.

Caleg Pilihan
Berita Lainnya
×
tekid