sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Update Covid-19 23 Oktober: Positif 381.910, sembuh 305.100, meninggal 13.077

Jumlah itu didapat berdasarkan hasil pendataan sejak 21 Oktober 2020 hingga 22 Oktober 2020 pukul 12.00 WIB.

Achmad Al Fiqri
Achmad Al Fiqri Jumat, 23 Okt 2020 16:45 WIB
Update Covid-19 23 Oktober: Positif 381.910, sembuh 305.100, meninggal 13.077

Laporan Satgas Penanganan Covid-19, mencatat pertumbuhan kasus konfirmasi Covid-19 sebanyak 4.369 kasus. Jumlah itu didapat berdasarkan hasil pendataan sejak 21 Oktober 2020 hingga 22 Oktober 2020 pukul 12.00 WIB.

Dengan demikian, total kasus terkonfirmasi positif Covid-19 mencapai 381.910 orang. Penambahan kasus itu tersebar di Aceh 90 kasus, Bali 78 kasus, Banten 145 kasus, Bengkulu 33 kasus,  DIY 28 kasus, DKI Jakarta 952 kasus, Jambi 24 kasus, Jawa Barat 504 kasus, Jawa Tengah 571 kasus, Jawa Timur 295 kasus, Kalimantan Barat 31 kasus, Kalimantan Timur 223  kasus.

Kemudian Kalimantan Selatan 48 kasus, Kalimantan Utara sembilan kasus, Kepri 114 kasus, NTB 20 kasus, Sumatera Selatan 73 kasus, Sumatera Barat 257 kasus, Sulawesi Utara 45 kasus, Sumatera Utara 91 kasus, Sulawesi Tenggara 78 kasus, Sulawesi Selatan 61 kasus, Sulawesi Tengah 12 kasus, Lampung 62 kasus, Riau 276 kasus, Maluku Utara tujuh kasus, Maluku 26 kasus, Papua Barat 97 kasus, Papua 49 kasus, NTT 19 kasus.

Selain itu, jumlah pasien yang telah dinyatakan sembuh Covid-19 juga mengalami penambahan sebanyak 4.094 kasus. Sebaran kasus sembuh, terjadi di Bali 78 kasus, Banten 75 kasus, Bangka Belitung tiga kasus, Bengkulu 13 kasus, DIY 25 kasus, DKI Jakarta 1.093 kasus, Jambi enam kasus, Jawa Barat 319 kasus, Jawa Tengah 470 kasus, Jawa Timur 341 kasus, Kalimantan Barat 15 kasus, Kalimantan Timur 237 kasus, Kalimantan Selatan 55 kasus, Kalimantan Tengah 80, Kalimantan Utara 12 kasus.

Kemudian Kepri 24 kasus, NTB 27 kasus, Sumatera Selatan 62 kasus, Sumatera Barat 523 kasus, Sulawesi Utara 28 kasus, Sumatera Utara 72 kasus, Sulawesi Tenggara 74 kasus, Sulawesi Selatan 87 kasus, Sulawesi Tengah 18 kasus, Lampung empat kasus, Riau 252 kasus, Maluku 49 kasus, Papua Barat 38 kasus, Sulawesi Barat 2 kasus, NTT 12 kasus.

Dengan demikian, total kasus sembuh mencapai 305.100 orang.

Satgas Covid-19 juga mencatat kenaikan kasus meninggal akibat coronavirus sebanyak 118 orang pada hari ini. Sebaran kasus meninggal terjadi di Aceh empat kasus, Bali enam kasus, Banten empat kasus, DKI Jakarta 21 kasus, Jawa Barat 10 kasus, Jawa Tengah 15 kasus, Jawa Timur 12 kasus.

Kemudian Kalimantan Timur satu kasus,  Kalimantan Selatan dua kasus, Kalimantan Tengah tiga kasus, Kepri sembilan kasus, NTB satu kasus, Sumatera Selatan tujuh kasus, Sumatera Barat tujuh kasus, Sumatera Utara dua kasus, Sulawesi Tenggara satu kasus, Sulawesi Selatan dua kasus Sulawesi Tengah satu kasus, Riau enam kasus, dan Papua Barat dua kasus.

Sponsored

Dengan demikian, akumulasi kasus meninggal Covid-19 sebanyak 13.077 orang.

Berita Lainnya
×
tekid