sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Nigeria bertekad mengalahkan Argentina

Argentina pada saat ini merupakan juru kunci klasemen Grup D. Mereka membutuhkan kemenangan untuk melaju ke babak sistem gugur.

Hermansah
Hermansah Selasa, 26 Jun 2018 09:13 WIB
Nigeria bertekad mengalahkan Argentina

Nigeria tidak akan bersimpati atas perjuangan penyerang Argentina Lionel Messi di Piala Dunia. Itulah sebabnya, Nigeria akan melakukan semua yang mereka bisa untuk membuat aksi Lionel Messi di Piala Dunia berakhir lebih dini saat kedua tim bertemu di St Petersburg, Selasa.

Argentina pada saat ini merupakan juru kunci klasemen Grup D. Mereka membutuhkan kemenangan untuk melaju ke babak sistem gugur. Mereka juga berharap Islandia tidak mengalahkan Kroasia, karena hal itu bisa mengirim mereka terdepak karena kalah selisih gol.

Nigeria pada saat ini di posisi kedua dalam grup. Mereka akan melaju jika mengalahkan Argentina. Hasil imbang juga cukup jika tim urutan ketiga Islandia mengalahkan Kroasia.

Pertandingan itu kemungkinan menjadi pertandingan terakhir Messi di Piala Dunia jika timnya tidak lolos dari grup . Pemain berusia 31 tahun itu sejauh ini telah berjuang untuk membuat pengaruhnya. Setelah gagal mengeksekusi penalti dalam pertandingan yang berakhir 1-1 dengan Islandia, serta tidak berkutik ketika dipermalukan 3-0 oleh Kroasia.

"Kami mencintai pemain hebat ini, semua orang menyukainya," kata pelatih Nigeria Gernot Rohr, seperti dilansir Antara, Selasa (26/5).

"Kami tidak berada di sini untuk melihatnya bermain. Kami di sini untuk mendapatkan hasil. Kami profesional dan harus mempertahankan warna Nigeria. Dalam sepak bola tidak ada belas kasihan. Semua orang ingin menang dalam pertandingannya," kata pemain belakang Nigeria Brian Idowu, yang bergabung dengan pelatihnya di konferensi pers. Itulah sebabnya satu-satunya pilihan Nigeria adalah mencoba membuat penampilan Messi di Piala Dunia berakhir.

Idowu menambahkan Nigeria harus sangat berhati-hati melakukan pelanggaran di dekat area penalti mengingat Messi memiliki kemampuan menciptakan gol dari situasi bola mati.

Berdasarkan data FIFA, Nigeria dan Argentina sudah empat kali bertemu di ajang Piala Dunia. Dimana semua pertandingan berhasil dimenangkan Argentina. Berikut data pertandingannya:

Sponsored

1. Argentina 2-1 Nigeria, di Piala Dunia USA, 1994

2.  Argentina 1-0 Nigeria, di Piala Dunia Korea/Jepang, 2002

3.  Argentina 1-0 Nigeria, di Piala Dunia Afrika Selatan, 2010

4.  Nigeria 2-3 Argentina, di Piala Dunia Brazil, 2014

 

 

Berita Lainnya
×
tekid