sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Ratri siap tampil di 3 nomor bulu tangkis

Ratri dijadwalkan bermain perdana pada Rabu (9/1).

Natasya
Natasya Selasa, 31 Agst 2021 20:17 WIB
Ratri siap tampil di 3 nomor bulu tangkis

Salah satu atlet parabulu tangkis, Leani Ratri Oktila, siap tampil di tiga nomor sekaligus pada ajang Paralimpiade Tokyo 2020. Ratri akan bermain di nomor tunggal putri SL4, ganda putri SL3-SU5 berpasangan dengan Khalimatus Sadiyah, dan ganda campuran SL3-SU5 berpasangan dengan Hary Susanto.

Melansir situs web resmi Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Ratri dijadwalkan bermain perdana pada Rabu (1/9). Sejak Ratri dan atlet lainnya sampai di Jepang, mereka usdah banyak melakukan latihan-latihan ringan sebagai persiapan pertandingan.

"Latihan hari ini hanya stroke ringan. Kami juga diberi program untuk menjalani pertandingan antarsesama pemain," katanya.

Ratri mengatakan, tidak sulit beradaptasi di lingkungan sana karena kondisi cuaca dan udara di Jepang tidak jauh berbeda dengan di Indonesia. Namun, dia perlu mengontrol nafsu makannya agar tidak berlebihan.

Sponsored

Mengenai lawan-lawan yang akan dihadapi dalam pertandingan mendatang, dirinya tidak tahu strategi ataupun cara bermain pesaingnya. Pangkalnya, tidak ada pertandingan yang diikuti selama pandemi.

"Karena selama pandemi ini tidak ada turnamen yang digelar, maka saya tidak begitu tahu kekuatan lawan. Tapi saya pasti akan berjuang semaksimal mungkin nanti," tandas Ratri.

Ratri dijadwalkan melakukan pertandingan perdananya esok. Dia yang berpasangan dengan Hary Susanto di nomor ganda campuran akan melawan tuan rumah, pasangan atlet parabulu tangkis asal Jepang, Daisuke Fujihara/Akiko Sugino.

Berita Lainnya
×
tekid