Asian Games berdampak positif pada pekonomian

Indonesia mendapat nilai tambah sarana dan prasarana seperti pembenahan infrastruktur umum, dan pembangunan fasilitas olahraga

Menteri PPN/Kepala Bappenas Bambang Brodjonegoro (kanan) menjelaskan dampak ekonomi penyelenggaraan Asian Games 2018 bersama Menteri Pariwisata Arif Yahya (kiri) dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga S Uno pada forum bertema Memaksimalkan Manfaat Asian Games 2018 untuk Indonesia, di Jakarta, Minggu (29/7)./AntaraFoto

Penyelenggaraan Asian Games 2018 memiliki dampak langsung pada perekonomian Indonesia. Khususnya meIalui investasi pemerintah dalam pembangunan infrastruktur pendukung dan sarana olahraga.

Selain itu, Menteri PPN/Kepala Bappenas Bambang Brodjonegoro menegaskan, operasional persiapan dan penyelenggaraan Asian Games 2018, dan pengeluaran wisatawan mancanegara serta nusantara juga turut meningkatkan perekonomian negara.

"Ada pula dampak second round effect yang terjadi karena adanya efek pengganda terhadap perekonomian sehingga dapat menyebabkan penciptaan lapangan kerja, pertumbuhan ekonomi, dan penambahan pendapatan masyarakat. Total dampak dari Asian Games 2018 berkontribusi Iangsung terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) negara dan penumbuhan ekonomi lndonesia," kata Bambang dalam keterangan resmi, Minggu (29/7).

Indonesia mendapat nilai tambah sarana dan prasarana seperti pembenahan infrastruktur umum, pembangunan fasilitas olahraga dan pembenahan serta penataan kota. Indonesia juga mendapatkan nilai ekonomi seperti peningkatan pariwisata, peningkatan kesempatan kerja, peningkatan kesempatan usaha dan promosi kota penyelenggara.

Ada pula potensi non ekonomi seperti semangat kebersamaan, kerja sama antarwilayah dan negara, mengembangkan ide-ide baru, mengembangkan nilai-nilai budaya positif serta mendidik nilai sportivitas bagi masyarakat.