Astra resmi jual Bank Permata ke Bangkok Bank Rp37,4 triliun

Bangkok Bank resmi mengakuisisi 89,12% saham Bank Permata dari Standard Chartered Bank dan Astra International di harga premium.

Bangkok Bank resmi mengakuisisi 89,12% saham Bank Permata dari Standard Chartered Bank dan Astra International di harga premium. / Perseroan

Bangkok Bank Public Company Limited resmi mengakuisisi 89,12% saham PT Bank Permata Tbk. (BNLI) dari Standard Chartered Bank (SCB) dan PT Astra International Tbk. (ASII) senilai Rp37,4 triliun.

Transaksi dilakukan pada Kamis (12/12). Untuk mengakuisisi 100% saham Bank Permata, Bangkok Bank harus merogoh kocek hingga Rp42 triliun.

Dalam keterangan resmi yang diterima Alinea.id disebutkan, bahwa transaksi akuisisi ini diharapkan bakal rampung pada 2020. Bangkok Bank mengantisipasi penawaran tender wajib (mandatory tender offer) untuk sisa 10,88% saham di Permata setelah merampungkan akuisisi saham sebesar 89,12%.

Akuisisi ini akan dibiayai melalui perpaduan sumber dana internal dan kegiatan pendanaan rutin Bangkok Bank. Akuisisi ini diharapkan akan menambah keuntungan per saham dan pengembalian ekuitas Bangkok Bank.

"Permata menawarkan platform kokoh yang melengkapi tujuan strategis kami, termasuk jaringan distribusi yang luas, merek ritel yang kuat, serta kecanggihan kemampuan digital," kata Sophonpanich, Kamis (12/12).