Bapanas pastikan stok dan harga komoditas pangan stabil jelang tahun baru 2023

"Seluruh kebutuhan pangan pokok masyarakat tersedia dengan stok yang cukup dan harga yang relatif stabil."

Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas)/National Food Agency (NFA), Arief Prasetyo, memastikan stok dan harga pangan menjelang tahun baru 2023 tetap stabil. Dokumentasi Bapanas

Badan Pangan Nasional (Bapanas)/National Food Agency (NFA) memastikan stok dan harga pangan menjelang tahun baru 2023 tetap stabil. Ini berdasarkan hasil pengamatan langsung di lapangan dan via sistem aplikasi Panel Harga Pangan.

"Berdasarkan pengamatan NFA bersama Wali Kota Jakarta Barat, kepolisian, dan unsur TNI di pasar tradisional Jembatan Besi, Tambora, seluruh kebutuhan pangan pokok masyarakat tersedia dengan stok yang cukup dan harga yang relatif stabil," jelas Arief dalam keterangan tertulisnya, Rabu (28/12).

Berdasarkan hasil inspeksi, harga beras di kisaran Rp11.000 per kilogram (kg), telur ayam ras Rp30.000 per kg, cabai rawit merah Rp60.00 per kg, cabai merah keriting Rp40.000 per kg, cabai besar Rp40.000 per kg, bawang putih Rp25.000-Rp30.000 per kg, bawang merah Rp30.000 per kg, dan daging ayam ras Rp40.000 per kg.

"Secara umum, ketersediaan dan harga pangan pokok stabil. Ada komoditas yang harganya turun, seperti telur ayam ras yang terpantau turun Rp2.000 per kg dari hari Minggu sebelumnya," tambah Arief.

Meski demikian, Arief mengakui masih ada sejumlah komoditas yang mengalami fluktuasi, misalnya, cabai rawit merah dan cabai merah keriting. Pangkalnya, pasokan dari sentra produksi menurun akibat musim hujan.