Bisnis

BLT dana desa Rp70 miliar telah dicairkan

Sebanyak 8.157 desa telah mencairkan dana bantuan langsung tunai (BLT) dana desa Covid-19.

Senin, 27 April 2020 15:13

Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Abdul Halim Iskandar mengatakan sebanyak 8.157 desa telah mencairkan dana bantuan langsung tunai (BLT) dana desa dengan total Rp70 miliar.

"Alhamdulillah sampai hari ini sudah ada 8.157 desa yang tersebar di 86 kabupaten yang sudah mencairkan. Rata-rata sekitar Rp70 miliar yang cair," katanya dalam video conference, Senin (27/4).

Dia pun menjelaskan, terdapat dua skema penyaluran BLT dana desa tersebut, yaitu skema tunai dan non tunai. Untuk non tunai, para penerima manfaat akan dikirimkan bantuannya melalui rekening tabungan.

"Non tunai itu lewat rekening bank, bukan dalam bentuk sembako atau barang, tapi ada yang memang diberikan cash dan cashless," ujarnya.

Abdul pun meminta kepada kepala desa, bupati, dan walikota untuk menjalankan proses penyaluran tersebut dengan transparan dan tidak mempersulit. Pasalnya, di tengah pandemi seperti saat ini dana tersebut amat dibutuhkan masyarakat.

Annisa Saumi Reporter
Laila Ramdhini Editor

Tag Terkait

Berita Terkait