BP2MI gandeng Garuda Indonesia untuk kirimkan 7000 PMI ke Korsel

Penerbangan ini juga merupakan implementasi dari penandatanganan nota kesepahaman “Corporate Privilege” Garuda Indonesia dengan BP2MI.

Ilustrasi. Dokumentasi Garuda Indonesia.

Maskapai penerbangan Garuda Indonesia baru saja menerbangkan 187 Pekerja Migran Indonesia (PMI) menuju Seoul, Korea Selatan.

Penerbangan yang dilaksanakan pada Senin (6/6) tersebut, menggunakan armada Airbus A330-300 yang mengudara dari Bandara International Soekarno-Hatta pada pukul 23.10 WIB dan akan mendarat di Incheon
International Airport esok harinya pukul 08.30 waktu setempat.

Pemberangkatan PMI yang secara resmi dilepas langsung oleh ketua Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Benny Rhamdani dan Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Saputra serta beberapa stakeholder
terkait di Terminal 3 Bandara International Soekarno-Hatta ini, merupakan bagian dari kerja sama strategis Garuda dan BP2MI.

"Dukungan kami dalam penerbangan khusus bagi PMI ini merupakan bagian dari kerja sama strategis Garuda sebagai official airline BP2MI dalam rangka mendukung kesuksesan program dan kegiatan BP2MI, khususnya program government to government (G to G) ke Korea Selatan," ujar Irfan pada Senin (6/6).

Garuda Indonesia, melalui Irfan menyatakan akan berkomitmen menyediakan fasilitas perjalanan udara internasional yang aman dan nyaman baik untuk pegawai BP2MI termasuk bagi mobilitas PMI menuju negara tujuan penempatan.