Cegah Covid-19, warga disarankan lakukan transaksi nontunai

Aplikasi JakOne Mobile, salah satu fasilitas yang disediakan Bank DKI.

Ilustrasi pemanfaatan JakCard, salah satu fasilitas transaksi nontunai Bank DKI. Dokumentasi Bank DKI

Bank DKI mengimbau masyarakat Jakarta mengutamakan transaksi nontunai. Guna meminimalisasi tertular coronavirus jenis baru (Covid-19).

"Untuk meminimalkan penyebaran coronavirus, Bank DKI turut mengimbau agar masyarakat dapat mengurangi penggunaan uang tunai dalam bertransaksi," ujar Sekretaris Perusahaan PT Bank DKI, Herry Djufraini, dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Rabu (11/3).

Dia menerangkan, hampir seluruh perbankan menyediakan fasilitas transaksi nontunai. Termasuk Bank DKI.

Bank DKI, terangnya, menyediakan beragam fasilitas. Untuk memudahkan transaksi nontunai. Melalui aplikasi JakOne Mobile, salah satunya.

"Ada baiknya melakukan transaksi secara nontunai menggunakan mobile banking," katanya. Dirinya mengklaim memberikan kemudahan dan keamanan bagi nasabah.