Himpunan Pengusaha Pribumi yakin ekonomi Jakarta bangkit

HIPPI Jakarta usul Pemprov DKI buat komite percepatan ekonomi.

Suasana perdagangan di Pasar Tanah Abang Blok B, Jakarta, Rabu (18/3/2020). Foto Antara/Dhemas Reviyanto.

Ketua Umum Himpunan Pengusaha Pribumi Indonesia (HIPPI) DKI Jakarta Sarman Simanjorang mengusulkan agar Pemprov DKI Jakarta untuk membentuk komite percepatan ekonomi. Dia meyakini ekonomi Jakarta akan bangkit seperti semula.

Hal itu, jelas Sarman, penting guna sebagai solusi bagi permasalahan kompleks yang tengah dihadapi oleh para pelaku UMKM di Jakarta.

"Saya bulan Mei lalu sudah meminta ke pemerintah pusat juga untuk membentuk komite percepatan perekonomian, dan kami minta Pemprov DKI pun membuat hal serupa," kata Sarman dalam diskusi virtual Koordinatoriat Wartawan Balai Kota bertajuk 'Optimalisasi Kredit Usaha Mikro Untuk Pulihkan Ekonomi Jakarta', Rabu (22/7/2020).

Sarman menjelaskan, sektor UMKM amat sangat berpengaruh terhadap pertumbuhan perekonomian Jakarta dan menjadi penopang ekonomi ibu kota.

Pandemi Covid-19, lanjut dia, telah menimbulkan kerugian ekonomi yang signifikan, terlebih pada pelaku UMKM. Karena itu, Pemprov DKI perlu membuat wadah untuk menampung berbagai permasalahan yang muncul.