IHSG diprediksi bergerak datar akhir pekan ini

Masih ada potensi koreksi terbatas pada level 6.410-6.490.

Pekerja mengepel lantai di samping monitor pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Jumat (18/1)./ Antara Foto

Managing Director Bareksa Prioritas, Ricky Rachmatulloh, memprediksi Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) akhir pekan ini akan bergerak datar

Pasalnya pergerakan saham dari awal tahun lebih banyak digerakkan oleh investor lokal. Saat ini, menurut Ricky, investor lokal mencari saham-saham bertumbuh yang mempunyai potensi bagus. 

Saham-saham yang dimaksud adalah saham yang berbasis konstruksi, komoditi, properti, dan retail, termasuk saham-saham medium dan small cap. Adapun momentum big cap, lebih banyak didorong oleh faktor investor asing. 

"Makanya mereka cari saham-saham menengah yang punya momentum tumbuh saat ini, yang kebetulan ada di saham-saham lapis dua dan lapis tiga," ujar Ricky saat dihubungi reporter Alinea.id, Jumat (25/1).

Ricky memprediksi IHSG hari ini akan berada pada level 6.450-6.500. Selain itu, dia juga merekomendasikan pembelian saham-saham di sektor perbankan, consumer goods, retail, properti, dan otomotif.