Kawasan Silicon Valley ala Indonesia dibangun Rp1 triliun

Pengembang properti PT Triniti Dinamik membangun kawasan Silicon Valley ala Indonesia senilai Rp1 triliun untuk perusahaan startup.

Triniti Dinamik menggandeng PT Total Bangun Persada Tbk. (TOTL) membangun megaproyek tersebut di Alam Sutera, Tangerang, Banten. / Website resmi perseroan

Pengembang properti PT Triniti Dinamik membangun kawasan Silicon Valley ala Indonesia dengan nilai proyek Rp1 triliun untuk perusahaan startup.

Manajemen Triniti Dinamik menggandeng PT Total Bangun Persada Tbk. (TOTL) membangun megaproyek tersebut di Alam Sutera, Tangerang, Banten.

Pengembang itu akan membangun The Smith Soho Office yang terdiri dari small office home office (SOHO), residensial, dan perkantoran.

Direktur Utama PT Triniti Dinamik Samuel Stepanus Huang mengatakan, The Smith merupakan salah satu proyek unggulan Triniti. Proyek kawasan terpadu (mix-used development) ini mencakup 438 unit hunian, 100 unit SOHO, dan 112 unit perkantoran.

“Dengan konsep seperti ini, maka proyek ini memungkinkan untuk residensial sekaligus perkantoran,” kata Samuel dalam jumpa pers di Jakarta, Senin (21/5).