Kementerian Koperasi dan UKM siapkan ekosistem pembiayaan dorong UMKM naik kelas

Dari evaluasi, Kemenkop UKM menemukan tidak mudah bagi UMKM lompat mengambil kredit komersial untuk pengembangan kapasitas usahanya.

Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah, Teten Masduki. Alinea.id/Annisa Saumi

Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (Kemenkop UKM) menyampaikan tengah menyiapkan berbagai ekosistem pembiayaan untuk menumbuhkan UMKM naik kelas.

Menurut Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki, hadirnya ekosistem pembiayaan ini memungkinkan UMKM bisa meningkatkan kapasitas produksi dan daya saing produknya.

"Dalam evaluasi kami, tidak mudah untuk mereka lompat ke kredit komersial untuk pengembangan kapasitas usahanya," kata Teten dalam InaFashion Smesco Online Expo 2021, Rabu (21/4).

Artinya, dari 64 juta pelaku usaha UMKM, yang berhasil naik kelas relatif kecil sekali. Oleh sebab itu, pihaknya merasa harus mengubah ekosistem pembiayaan UMKM.

Teten menuturkan pihaknya bersama dengan Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian sedang menyiapkan skema pembiayaan untuk UMKM, termasuk peningkatan porsi kredit perbankan untuk UMKM. Porsi kredit perbankan untuk UMKM ini bisa meningkat menjadi 30% pada 2024, dari 20% saat ini.