Laba bersih XL Axiata meroket jadi Rp1,5 triliun kuartal I-2020

XL Axiata berhasil meningkatkan penetrasi penggunaan smartphone mencapai 86% akhir kuartal I-2020

Logo XL Axiata

PT XL Axiata Tbk. (EXCL) mencatatkan peningkatan pendapatan 9% pada kuartal I-2020, dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu (year-on-year/YoY). Pendapatan tersebut naik menjadi Rp6,4 pada kuartal I-2020 dan menjadi Rp5,9 secara YoY.

Seiring dengan naiknya pendapatan tersebut, laba bersih perusahaan juga meroket naik pada kuartal I-2020. XL Axiata membukukan laba bersih sebesar Rp1,5 triliun pada kuartal I-2020, naik dibandingkan kuartal I-2019 sebesar Rp57 miliar.

Peningkatan laba bersih ini didorong oleh naiknya EBITDA perseroan sebesar 40% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya, yang didorong oleh pertumbuhan revenue, efisiensi biaya dan implementasi IFRS16.

Presiden Direktur & CEO XL Axiata, Dian Siswarini mengatakan, tiga bulan pertama setiap tahun selalu menjadi periode yang berat bagi operator.

"Namun, momentum positif dari kinerja 2019, ditambah dengan proposisi produk yang inovatif, serta kualitas jaringan yang kuat, berhasil membawa kami mewujudkan kinerja yang tetap kuat dan berkelanjutan di triwulan I-2020," kata Dian, dalam keterangan tertulisnya, Senin (11/5).