MNC Vision kerja sama dengan Migo, hadirkan konten premium

Kerja sama tersebut akan membuat konten MNC Vision Networks didistribusikan melalui platform milik Migo.

PT MNC Vision Networks Tbk. (IPTV) dan Migo Indonesia menandatangani kerja sama strategis hadirkan konten premium di Indonesia, Kamis (10/06/2021). Foto tangkapan layar.

PT MNC Vision Networks Tbk. (IPTV) dan Migo Indonesia menandatangani kerja sama strategis untuk menghadirkan hiburan premium bagi puluhan juta orang di seluruh Indonesia.

Kerja sama tersebut akan membuat konten MNC Vision Networks didistribusikan melalui platform milik Migo. Kerja sama ini juga membuat MNC Vision memiliki porsi saham di Migo Indonesia.

Presiden Direktur IPTV Ade Tjendra menuturkan, kolaborasi antara IPTV dan Migo akan menjangkau puluhan juta pelanggan di Indonesia yang memiliki konektivitas internet terbatas ke ekosistem hiburan on-demand.

"Kami senang dengan peluang untuk mempercepat ekspansi dalam mendistribusikan konten kami melalui investasi di Migo. Momentum yang berkembang dalam bisnis streaming kami merupakan bukti nyata dan relevansi dari keunggulan konten lokal kami," kata Ade, Kamis (10/6).

Dia melanjutkan, kesepakatan ini juga akan menciptakan strategi komersial, konten, dan distribusi yang selaras, yang akan bermanfaat dalam jangka panjang.