Moody's kerek peringkat utang 5 BUMN

Lembaga pemeringkat internasional Moody's Investor Service mengerek peringkat surat utang lima badan usaha milik negara (BUMN).

Moody's kerek peringkat utang 5 BUMN. / Antara Foto

Lembaga pemeringkat internasional Moody's Investor Service mengerek peringkat surat utang lima badan usaha milik negara (BUMN).

Menteri BUMN Rini Soemarno mengapresiasi keputusan Moody's yang menaikkan peringkat surat utang lima BUMN. Menurut dia, ini indikasi meningkatnya kepercayaan kalangan investor global terhadap proyek-proyek strategis nasional.

"Peningkatan rating korporasi dan surat utang beberapa BUMN ujung tombak infrastruktur energi serta infrastruktur transportasi," kata Rini, di Jakarta, dilansir dari Antara, Senin (16/4).

Dia menjelaskan, kepercayaan kalangan investor global bahwa proyek-proyek strategis nasional seperti proyek listrik 35.000 Megawatt, penyediaan energi yang dikelola Pertamina sebagai holding Migas serta pembangunan infrastruktur pelabuhan dapat dijalankan secara baik, profesional serta akuntabel.

"Keyakinan investor juga terkait dengan kemampuan BUMN dalam mencari sumber pendanaan yang efektif dan inovatif, tidak hanya pendanaan konvensional tetapi juga mencari alternatif pendanaan lain baik di dalam maupun di luar negeri," ujarnya.