Nilai akuisisi Rabobank oleh Bank BCA menjadi Rp500 miliar

Sebelumnya, pada Desember tahun lalu, BCA menyampaikan nilai akuisisi Rabobank hanya senilai Rp397 miliar.

Ilustrasi BCA. Foto Shutterstock.

PT Bank Central Asia (Persero) Tbk. (BBCA) menyampaikan akan mempersiapkan dana lebih banyak untuk mengakuisisi 3,72 juta unit saham PT Bank Rabobank International Indonesia.

Dalam ringkasan rancangan akuisisinya di keterbukaan informasi BEI, Senin (8/6), Bank BCA mengestimasi total nilai akuisisi adalah Rp500 miliar. Sebelumnya, pada Desember tahun lalu, BCA menyampaikan nilai akuisisi Rabobank hanya senilai Rp397 miliar.

Sekretaris Perusahaan Bank BCA Raymon Yonarto dalam keterangan resminya, mengatakan, meningkatnya dana akuisisi disebabkan Bank BCA harus menambah premium bersifat tetap senilai US$20,5 juta.

"Sehingga saat ini, estimasi total nilai akuisisi adalah Rp500 miliar. Nilai Rp500 miliar ini adalah nilai keseluruhan, sudah termasuk premium US$20,5 juta," kata Raymon, Selasa (9/6).

Dalam akuisisi tersebut, Bank BCA akan membeli 3,71 juta saham yang mewakili 99,9% dari total saham Rabobank. Sementara BCA Finance yang merupakan anak usaha Bank BCA akan membeli satu saham Rabobank.