Pemerintah perpanjang subsidi listrik hingga Desember 2020

Sebelumnya, subsidi ini hanya berlaku sampai September 2020.

Warga memasukkan pulsa token listrik di rumahnya di Kota Kediri, Jawa Timur, Minggu (5/4/2020).Foto Antara/Prasetia Fauzani/aww.

Pemerintah memutuskan memperpanjang pemberlakuan diskon tagihan listrik 100% kepada rumah tangga golongan pelanggan 450 VA dan sebesar 50% ke rumah tangga golongan pelanggan 900 VA sampai Desember 2020. Sebelumnya, subsidi ini hanya berlaku sampai September 2020.

Direktur Jenderal Ketenagalistrikan Kementerian ESDM Rida Mulyana mengatakan, perpanjangan subsidi ini dengan mempertimbangkan dampak pandemi yang masih berlanjut, dan belum menunjukkan tanda pemulihan.

"Melalui pembahasan dengan kementerian dan lembaga seperti Kementerian Koordinator Perekonomian, Kementerian Keuangan, Kementerian Perindustrian, dan Kementerian Pariwisata, kami memutuskan memperpanjang subsidi hingga akhir tahun," ujar Rida dalam konferensi pers Dirjen Gatrik, Selasa (11/8).

Untuk melanjutkan kebijakan tersebut, pemerintah memperbarui data pelanggan yang disasar dalam program stimulus tersebut. Selama pemberian stimulus ini, Rida menuturkan jumlah pelanggan penerima stimulus dinamis.

Untuk golongan 450 VA, jumlah pelanggan yang menerima stimulus mencapai 24,16 juta pelanggan. Sementara untuk golongan 900 VA, ada 7,72 juta pelanggan yang menerima stimulus.