Pos Indonesia mulai salurkan bansos tunai Covid-19

PT Pos Indonesia (Persero) mengerahkan 21.000 pegawainya untuk menyalurkan BST Covid-19.

Kantor Pos di Fatmawati, DKI Jakarta, Agustus 2018. Google Maps/hendra yaputra

Pemerintah melalui Kementerian Sosial kembali menyalurkan Bantuan Sosial Tunai (BST) untuk bulan Mei dan Juni, yang akan diterima pada Juli 2021. Sebagaimana diketahui, nilai yang diberikan adalah Rp300.000 per Keluarga Penerima Manfaat (KPM) per bulan. Penerima akan langsung mendapatkan jatah dua bulan yaitu Rp 600.000. 

Untuk memperlancar pemberian bantuan tersebut, PT Pos Indonesia (Persero) kembali melakukan proses pendistribusian. 

Direktur Utama PT Pos Indonesia (Persero) Faizal R Djoemadi mengatakan, sebanyak 21.000 insan Pos se-Indonesia dikerahkan untuk mengoptimalkan penyaluran BST. 

Dia memastikan, seluruh petugas Pos Indonesia yang mengemban tugas distribusi BST di seluruh Indonesia tersebut, juga telah menerima vaksin Covid-19, sehingga diyakini bisa memberikan layanan terbaik kepada pelanggan dan masyarakat. 

"BST yang telah siap dibayarkan adalah bagi 2,63 juta KPM. Sedangkan, total penerima BST di seluruh Indonesia sebanyak 10 juta KPM yang terdata di data terpadu kesejahteraan sosial (DTKS)," kata Faizal dalam keterangan resminya, Senin (19/7).