E-commerce dan bangkitnya individual entrepreneur

Masyarakat yang bekerja sebagai pegawai profesional beralih menjadi pengusaha yang menjajakan dagangannya secara online. 

Perkembangan e-commerce ditopang oleh pesatnya pertumbuhan pengguna internet aktif di Indonesia. Alinea.id

"Awalnya cuma sebagai tambahan, tapi akhirnya menjadi tumpuan," kata Nurul Khotimah saat berbincang dengan Alinea.id tentang bisnis onlinenya, Rabu (30/10) malam. 

Nunu, demikian panggilan akrabnya, menceritakan awal mula bisnis kerudungnya. Mahasiswi semester 7 UIN Syarif Hidayatullah Jakarta itu mengaku, memulai bisnis Desember 2017 lalu tanpa merogoh modal sepeser pun.  

Nunu semula menjual dagangannya secara offline. Dia lalu menjajal pemasaran melalui media sosial Instagram hingga kemudian menggunakan salah satu platform  e-commerce. Saat itu pesanan mulai membanjir, apalagi platform e-commerce kerap memberikan promo gratis berupa ongkos kirim. 

"Jadi, konsumen senang karena mendapatkan gratis ongkos kirim ketika order," tutur Nunu.

Didominasi laki-laki