Anies Baswedan: Sektor kreatif dan vaksinasi penting bagi pemulihan ekonomi

Dalam rangka pemulihan ekonomi Jakarta, vaksinasi menjadi suatu yang penting atau game changer.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Foto humas BNPB

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan, sektor kreatif dan vaksinasi penting bagi pemulihan ekonomi, termasuk pemulihan ekonomi DKI Jakarta. 

“Alhamdulillah, di triwulan II-2021 perekonomian mulai positif tumbuh bahkan tercatat year on year 10,9%. Hal ini buah dari ikhtiar pemerintah pusat, pemerintah daerah, para pelaku usaha dan semua stakeholder. Karena itu momentum ini harus dimanfaatkan, sinergi yang kuat harus kita optimalkan, dan salah satu sektor yang penting adalah sektor kreatif,” ujar Anies dalam opening ceremony JaKreatiFest dikanal Youtube Bank Indonesia, Senin (30/8)

Anies juga mengatakan, dalam rangka pemulihan ekonomi Jakarta, vaksinasi menjadi suatu yang penting atau game changer. Ia berharap gerakan vaksinasi ini akan segera bisa tuntas dan semua warga di Jakarta bisa mendapatkan vaksinasi.

“Alhamdulillah menurut catatan Jakarta sudah mencapai lebih dari 103%, dan kita harapkan nanti semua warga di Jakarta bisa mendapatkan vaksinasi,” ujar Anies.

Sebagai penutup Anies berharap melalui kegiatan seperti Jakpreneur, JaKreatiFest ini akan berdampak positif pada pembangunan UMKM, badan industri kreatif pariwisata dan digitalisasi UMKM secara nasional.