Penyandang disabilitas jadi prioritas vaksinasi Covid-19 di Gowa

Sekda Kabupaten Gowa, Kamsina mengatakan, upaya ini dilakukan untuk meningkatkan cakupan vaksinasi Covid-19.

Sekda Kabupaten Gowa, Kamsina (Foto: humas.gowakab.go.id)

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa memprioritaskan vaksinasi Covid-19 bagi penyandang disabilitas. Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Gowa, Kamsina mengatakan, upaya ini dilakukan untuk meningkatkan cakupan vaksinasi Covid-19.

“Kegiatan ini sebagai upaya kolaborasi Pemerintah Kabupaten Gowa bersama semua pihak untuk terus meningkatkan cakupan vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Gowa, terutama untuk penyandang disabilitas,” kata Kamsina saat meninjau pelaksanaan Gebyar Pekan Vaksinasi Covid-19 Inklusif di Pelataran Istana Tamalate Sungguminasa, Sabtu (23/7).

Kamsina menjelaskan, vaksinasi Covid-19 penting dilakukan untuk seluruh masyarakat, termasuk penyandang disabilitas. Dirinya meminta seluruh penyandang disabilitas didata dan didatangi agar mendapatkan hak vaksinasi Covid-19.

“Olehnya itu saya juga berharap agar saudara-saudara kita para penyadang disabilitas yang ada di Kecamatan dan belum sempat datang agar disasar dan didatangi,” tuturnya.

Pada kesempatan yang sama, Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Gowa, Gaffar menambahkan, vaksinasi juga diperuntukkan untuk masyarakat umum, baik dosis pertama, kedua maupun ketiga atau booster.