Investor, punya saham GOTO? Tahan dulu

Saham GOTO merangkak naik sejak mengumumkan kemitraan strategis dengan TikTok, Senin (11/12). Bagaimana prospeknya?

Ilustrasi. Foto Freepik.

Saham PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk. (GOTO) merangkak naik sejak mengumumkan kemitraan strategis dengan TikTok, Senin (11/12). Pada perdagangan Rabu (13/12), saham GOTO ditutup di level Rp89 per saham atau naik 3, 49% ketimbang Senin yang ditutup Rp86 per saham. 

Pada perdagangan Rabu, saham GOTO tercatat berada di level tertinggi Rp94 per saham dan terendah Rp88 per saham. Saham emiten teknologi ini juga sempat berada di posisi Rp94 per saham pada penutupan Selasa (12/12).

Senior Investment Information Mirae Asset Sekuritas, Nafan Aji Gusta memprediksi harga saham GOTO masih akan berfluktuasi. "Karena itu, hold dengan target price Rp116 per saham," ujar Nafan kepada Alinea.id. 

Dia menyebut masuknya TikTok akan meningkatkan kinerja nilai transaksi bruto atau GTV (gross transaction value) perusahaan. Sinergi antara TikTok dan PT Tokopedia, anak usaha GOTO, diperkirakan mampu meningkatkan penetrasi pasar e-commerce. 

"Para investor berharap masuknya TikTok menjadi profitabilitas bagi perusahaan. Meski GOTO hanya menjadi pemegang saham Tokopedia kurang dari 30%, tapi diharapkan kinerja Tokopedia bisa dikonsolidasikan ke dalam laporan keuangan," kata Nafan kepada Alinea.id.