Pemkot Yogyakarta siapkan ratusan petugas pantau kesehatan hewan kurban

Para petugas akan memantau secara berkala seluruh lokasi penyembelihan dan mengecek hewan kurban dalam kondisi sehat atau tidak.

Ilustrasi pemotongan hewan kurban. Foto: jogjakota.go.id

Pemerintah Kota (Pemkot) Yogyakarta menyiapkan ratusan petugas pemantau untuk memastikan hewan kurban Iduladha aman untuk dibagikan ke masyarakat. Kepala Dinas Pertanian dan Pangan (DPP) Kota Yogyakarta, Suyana, mengatakan para petugas akan memantau secara berkala seluruh lokasi penyembelihan dan mengecek hewan kurban dalam kondisi sehat atau tidak.

“Kami akan terjunkan 214 petugas itu ke seluruh tempat-tempat penyembelihan hewan kurban,” kata Suyana dalam keterangannya, dilansir dari jogjakota.go.id pada Selasa (20/6).

Suyana mejelaskan, para petugas akan mulai memonitor lokasi sejak H-1 hingga H+3 Iduladha. Ia memastikan telah memiliki seluruh data lokasi penyembelihan, sehingga tidak ada hewan yang terlewatkan untuk dipantau.

“Di mana tempat-tempat penyembelihan hewan kurban itu kami sudah punya datanya. Sudah ada di peta kami, titik-titiknya mana saja petugas tinggal mendatangi. Setiap tahun kita lakukan seperti itu untuk mempermudah pemantauan tempat penyembelihan,” jelasnya.

Suyana memperkirakan, jumlah hewan kurban yang disembelih di Kota Yogyakarta pada tahun 2023 untuk sapi 2.276 ekor. Sementara kambing dan domba mencapai 2.183 ekor.