Vietnam bebaskan seorang blogger dengan syarat

Nguyen Ngoc Nhu Quynh ditangkap pada 2016 dan dijatuhi hukuman 10 tahun penjara atas tuduhan mencemarkan nama baik pemerintah Komunis.

Menteri Pertahanan AS Jim Mattis berbicara dengan para pejabat militer Vietnam ketika dia mengunjungi pangkalan udara Bien Hoa, di kota Bien Hoa, di luar Ho Chi Minh, Vietnam, Rabu (17/10). REUTERS/Kham/Pool

Vietnam membebaskan seorang blogger terkenal setelah dua tahun di penjara dengan syarat dia harus mengasingkan diri ke Amerika Serikat.

Nguyen Ngoc Nhu Quynh, yang dikenal sebagai 'Mother Mushroom' ditangkap pada Oktober 2016 dan dijatuhi hukuman 10 tahun penjara atas tuduhan mencemarkan nama baik pemerintah Komunis.

Hukuman terhadap dari blogger populer, yang menulis tentang hak asasi manusia dan polusi industri, mengundang kecaman dari beberapa pemerintah Barat dan kelompok hak asasi manusia internasional.

Teman-teman dari blogger berusia 39 tahun itu mengatakan dia sedang dalam perjalanan ke AS bersama ibunya dan dua anak kecil.

"Setelah berbagai upaya, keluarga Nguyen Ngoc Nhu Quynh dipersatukan kembali di sebuah negara bebas," kata temannya, Nguyen Tin, di laman Facebook-nya. "Selamat untuk keluarga kecilnya."