Presiden Jokowi dan Ibu Iriana terima gelar adat Komering

Presiden Jokowi diberi gelar kehormatan Rajo Balaq Mangku Nagara, sementara Ibu Iriana mendapat gelar Ratu Indoman.

Presiden Joko Widodo didampingi Ibu Negara Iriana Joko Widodo saat menghadiri penganugerahan gelar kehormatan adat Komering Provinsi Sumatera Selatan di halaman Griya Agung Palembang, Sumatera Selatan, Minggu (25/11/2018). ANTARA FOTO/Nova Wahyudi

Pada Minggu (25/11), Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo menerima gelar adat tertinggi dari masyarakat Komering, Sumatra Selatan. Penganugerahan gelar adat yang berlangsung di Griya Agung, Kota Palembang, merupakan bentuk penghargaan dan ungkapan terima kasih masyarakat Sumatra Selatan kepada presiden.

Kepala Negara dalam kesempatan itu mendapat gelar kehormatan 'Rajo Balaq Mangku Nagara' yang berarti raja besar pemangku negara. Sementara Ibu Iriana memperoleh gelar 'Ratu Indoman' yang dapat dimaknai sebagai ratu yang mengayomi sekaligus tempat berkeluh kesah dan memberi perlindungan bagi keluarga.

Dalam sambutannya, kepala negara menyampaikan ucapan terima kasih atas gelar yang telah diberikan kepada dirinya dan Ibu Iriana. Presiden memandang bahwa gelar yang diberikan ini merupakan suatu amanah bagi dirinya untuk memajukan adat dan kesejahteraan masyarakat di Sumatra Selatan.

"Saya dan Ibu Iriana memaknai semangat adok, semangat jajuluk, semangat gelar Rajo Balaq Mangku Negara dan Ratu Indoman yang dianugerahkan kepada kami berdua adalah sebagai pesan, harapan, dan tanggung jawab untuk selalu mengangkat derajat dan memajukan adat Komering serta untuk selalu memajukan kesejahteraan Sumatra Selatan," ujar Presiden Jokowi seperti dikutip dalam keterangan tertulis Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden yang diterima Alinea.id.

Presiden juga meyakini bahwa adat, tradisi, dan kebudayaan bangsa adalah sumber energi besar bagi kemajuan Indonesia, sebuah modal bagi kita untuk dapat memajukan bangsa.