Amien dan Hanum Rais akan diperiksa soal pengakuan bohong Ratna

Amien Rais yang dijadwalkan diperiksa hari ini, belum tampak hadir di Mapolda Metro Jaya.

Calon Presiden dan Wakil Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto (tengah) dan Sandiaga Uno (kanan) didampingi Dewan Penasehat BPN Amien Rais (kiri) memberikan keterangan pers mengenai berita bohong penganiayaan Ratna Sarumpaet, di kediaman Prabowo Subianto, Jalan Kertanegara, Jakarta, Rabu (3/10)./Antara Foto

Penyidik Polda Metro Jaya masih menanti kedatangan mantan Ketua MPR Amien Rais, yang dipanggil untuk menjalani pemeriksaan hari ini, Jumat (5/10). Amien akan diperiksa seputar pengakuan Ratna bahwa dirinya menjadi korban penganiayaan.

"Intinya yang diketahui terkait apa yang disampaikan Ratna Sarumpaet," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Argo Yuwono di Jakarta, Jumat (5/10).

Penyidik menjadwalkan pemeriksaan Amien pada pukul 11.00 WIB. Namun hingga pukul 14.10 WIB, belum tampak kehadiran Ketua Dewan Kehormatan Partai Amanat Nasional (PAN) tersebut.

Kadiv Humas Mabes Polri, Irjen Pol Setyo Wasisto mengatakan, tim penyidik juga akan memeriksa anak Amien Rais, yaitu Hanum Salsabiela Rais. Namun ia tidak bisa memastikan kapan yang bersangkutan akan diperiksa.

“Iya Pak Amien dan anaknya infonya akan diperiksa,” kata Setyo.