Benda diduga bom ditemukan di kawasan pabrik di Tangerang

Polisi belum memastikan apakah benda yang ditemukan benar-benar sebuah bom.

Tim Gegana Brimob Polda Banten saat akan mengevakuasi benda diduga bom di sebuah pabrik di Cikupa, Tangerang, Banten. Alinea.id/Anwar Kusno

Benda mencurigakan diduga bom ditemukan di area pabrik PT Ananta Berkat Jaya yang berada di kawasan Millenium, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang, Banten. Benda tersebut ditemukan seorang karyawan yang hendak bekerja pada Kamis (28/11) sekitar pukul 06:50 WIB. 

"Iya betul, tadi pagi ada penemuan benda mencurigakan diduga bom di kawasan Millenium, Cikupa, Tangerang," kata Kepala Bidang Humas Polda Banten Kombes Pol Edy Sumardi saat dikonfirmasi di Tangerang, Banten, Kamis (28/11).

Dia menerangkan, penemuan benda yang diduga bom tersebut bermula saat saksi melewati pos satpam di kawasan pabrik tersebut. Ia mendengar bunyi serupa alarm terus menerus dari belakang pos satpam. 

Didorong rasa penasaran, saksi mendatangi sumber bunyi tersebut dan menemukan sebuah botol berisi cairan coklat. Namun juga terdapat rangkaian kabel kecil yang tersambung dengan tombol yang berada di bibir botol. Rangkaian kabel dan tombol, terpasang dengan lakban berwarna kuning.

Menemukan benda mencurigakan tersebut, dia tak mau bertindak gegabah. Saksi kemudian menghubungi satpam dan menyampaikan temuannya tersebut.