Densus 88 tangkap terduga teroris di Payakumbuh

AU langsung dibawa ke Pekanbaru menjalani pemeriksaan oleh tim Densus 88.

Tim Densus 88 berjaga saat melakukan penggeledahan di lokasi penangkapan terduga teroris di Riau (6/2/2019)./ Antara Foto

Detasemen Khusus atau Densus 88 Mabes Polri menangkap seorang terduga teroris di Kelurahan Bulakan Balai Kandi, Kecamatan Payakumbuh Barat, Sumatera Barat. Terduga teroris berinisial DP alias AU, 43 tahun, ditangkap Densus 88 tanpa perlawanan.

"Ditangkap sekitar pukul 14.15 WIB di rumahnya," kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Sumatera Barat Kombes Stefanus Satake saat dikonfirmasi, Rabu (11/3).

Dia enggan menjelaskan lebih jauh identitas dan jaringan teroris yang berhubungan dengan AU. Dia beralasan pihak Densus 88 masih akan melakukan pemeriksaan terhadap AU.

Menurutnya, pemeriksaan terhadap AU dilakukan Densus 88 di Pekanbaru. AU diketahui merupakan pria kelahiran Pekanbaru. Ia merupakan warga Kelurahan Balai Kandi, Kecamatan Payakumbuh Barat.

"Ditangkap tanpa perlawanan dan langsung dibawa ke Pekanbaru," ujarnya.