Dua pelaku perjalanan di Jabar positif Covid-19

Hal ini diketahui setelah keduanya mengikuti tes cepat antigen yang diadakan di tempat rehat tol Cipali dan Cipularang.

Petugas ber-APD lengkap melakukan tes cepat antigen kepada pelaku perjalanan di Rest Area 97B, Kabupaten Purwakarta, Jabar, Sabtu (26/12/2020). Dokumentasi Pemprov Jabar

Sebanyak dua pendatang di Jawa Barat (Jabar) saat libur Natal dan tahun baru (Nataru) 2021 dinyatakan positif Covid-19. Ini merujuk hasil tes cepat (rapid test) berbasis antigen secara usap (swab) yang dilakukan Dinas Perhubungan (Dishub) pada 24-25 Desember 2020.

"Ini merupakan salah satu kebijakan yang sebelumnya telah kita ambil. Pada masa liburan ini, kita melakukan rapid test antigen untuk melihat secara acak bagaimana kondisi dari para pengunjung khususnya," kata Ketua Pelaksana Komite Kebijakan Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Daerah (KPC-PED) Jabar, Setiawan Wangsaatmaja.

Pengetesan berlangsung sejak 24-31 Desember itu sejumlah tempat rehat (rest area) di sepanjang tol Cipularang dan tol Cipali. Pada dua hari pertama, pengetesan menyasar 133 pelaku perjalanan.

Sedangkan kemarin (Sabtu, 26/12), pengetesan dilakukan kepada 60 orang. "Semuanya negatif Covid-19. Mudah-mudahan tidak ada lagi yang mengkhawatirkan hasilnya," jelasnya.

Mereka yang positif Covid-19 diwajibkan mengunjungi unit kesehatan terdekat untuk melaksanakan pengetesan secara polyerase chain reaction (PCR). Pun mesti menjalani swakarantina hingga hasilnya keluar.