Sambangi Kejagung, Erick Thohir minta Kejagung usut kasus ASABRI

Di tangan Kejagung, Erick Thohir meyakini pengusutan kasus ASABRI akan tuntas seperti Jiwasraya.

Jaksa Agung, ST Burhanuddin (kiri), ditemani Menteri BUMN, Erick Thohir (kedua kiri), memberikan keterangan pers soal kasus ASABRI di Kompleks Kejagung, DKI Jakarta, Selasa (22/12/2020). Alinea.id/Ayu Mumpuni

 

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir, melakukan pertemuan dengan Jaksa Agung, Sanitiar (ST) Burhanuddin, di Kompleks Kejaksaan Agung (Kejagung), Jakarta Selatan, Selasa (22/12). Sua membahas penuntasan perkara dugaan korupsi di PT ASABRI (Persero).

"Hari ini, kedatangan beliau untuk berdiskusi penanganan ASABRI dan ke depan, memang ASABRI yang akan menanganinya kami," kata Burhanuddin, beberapa saat lalu.

Menurutnya, calon tersangka dalam kasus ASABRI merupakan dua tersangka utama dalam kasus korupsi PT Asuransi Jiwasraya (Persero) yang merupakan pihak swasta. Oleh karena itu, Kejagung menyebut penyidikan kasus ini akan lebih mudah.

Ditambahkan Burhanuddin, pihaknya juga telah mengetahui kerugian negara berdasarkan hasil penghitungan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK). Penyidik Kejagung pun terus berkoordinasi dengan Polri yang telah lebih dulu melakukan penyelidikan.