Imlek, masyarakat diminta manfaatkan libur dengan bijak

Perayaan tahun baru China ini sebaiknya diadakan secara sederhana karena berlangsung saat pandemi Covid-19.

Ilustrasi. Freepik

Masyarakat diminta memanfaatkan hari libur tahun baru Imlek 2572 Kongzili pada 12 Februari 2021 dengan bijak. Pasalnya, perayaannya dalam situasi pandemi Covid-19.

"Mohon semuanya bisa memanfaatkan hari libur ini dengan bijak," ujar Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK). Muhadjir Effendy, dalam telekonferensi, Kamis (4/2).

Dia pun meminta masyarakat mematuhi imbauan Menteri Kesehatan (Menkes), Budi Gunadi Sadikin dan Menteri Agama (Menag), Yaqut Cholil Qoumas.

"Atas nama pemerintah, kami mengucapkan selama merayakan tahun baru Imlek 2572 Kongzili. Mudah-mudahan kita selalu dilindungi oleh Tuhan dan terlepas dari cobaan wabah Covid-19 ini,” tutur Muhadjir.

Yaqut sebelumnya mengimbau umat Khonghucu merayakan Imlek tahun ini secara sederhana lantaran bukan sekadar pergantian tahun belaka, tetapi ungkapan syukur kepada Tuhan (Tian). Dengan demikian, biasa dirayakan dengan berbagi angpau, aksi barongsai, hingga bersilaturahmi ke sanak famili.