Kasus Covid-19 menurun, Menkes minta masyarakat tetap waspada

Jumlah tes harian Covid-19 nasional saat ini sudah mencapai 200.000-300.000 per hari.

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin saat memberikan keterangan pers di Kantor Presiden, Jakarta, Selasa (29/12/2020). Foto: Humas/Rahmat/setkab.go.id

Menteri Kesehatan (Menkes), Budi Gunadi Sadikin, mengklaim, skenario terburuk lonjakan kasus Covid-19 tidak terjadi di Indonesia. Meskipun, pemerintah memprediksi terjadi peningkatan kasus coronavirus menyentuh angka 70.000 per hari.

"Alhamdulillah yang kami lihat sekarang, puncaknya itu kita kena 57.000 dan kita mulai melihat penurunan. Jadi, sekali lagi, bapak-ibu, skenario sebelumnya terburuk diperkirakan 70.000 penambahan kasus per hari," ucapnya konferensi pers virtual, Senin (2/8).

Penurunan lonjakan kasus Covid-19 disebabkan kenaikan jumlah testing (pemeriksaan) harian. Jumlah tes harian Covid-19 nasional saat ini sudah mencapai 200.000-300.000 per hari. 

Targetnya, testing dapat ditingkatkan secara bertahap hingga mencapai 400.000 per hari. "Yang penting supaya kita benar-benar tahu kondisinya seperti apa," tutur Budi.

Imbasnya, beban rumah sakit dapat berkurang. Ketika tidak ada penumpukan di rumah sakit, kata dia, penanganan pasien Covid-19 bergejala berat tidak akan terlambat. "Kalau bisa dirawat dengan cepat dan tepat, harusnya bisa tertangani," ujar Budi.