Korban jiwa banjir bandang Sentani 105 orang, 61 teridentifikasi

Masih ada 29 jasad korban banjir bandang Sentani yang belum teridentifikasi.

Petugas memeriksa kondisi jenazah korban banjir bandang Sentani di Puskesmas Sentani, Sentani, Jaya Pura, Papua, Senin (18/3)./ Antara Foto

Korban meninggal banjir bandang Sentani telah mencapai 105 orang. Namun dari seluruh jasad yang ditemukan, belum semuanya berhasil diidentifikasi. 

Pada Kamis (21/3) kemarin, Polda Papua kembali mengidentifikasi 18 jenazah yang menjadi korban banjir bandang. Sehari sebelumnya, Polda Papua telah mengumumkan 43 nama korban meninggal dalam bencana ini. 

"Jadi jika 43 nama dan 18 nama yang sudah berhasil diidentifikasi, itu totalnya 61 jenazah," kata Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol AM Kamal di Jayapura, Kamis (22/3).

Dia menjelaskan, dari total 105 korban meninggal yang ditemukan, hanya 90 jasad yang dibawa ke RS Bhayangkara. Adapun sisanya sudah dikuburkan oleh pihak keluarga atau kerabat.

Korban yang berhasil diidentifikasi merupakan korban yang dibawa ke RS Bhayangkara. Dengan demikian, masih ada 29 jasad korban yang belum teridentifikasi.