Pelajaran dari blunder komunikasi Garuda Indonesia

Apa yang salah dari strategi komunikasi krisis Garuda Indonesia?

Krisis komunikasi Garuda Indonesia tidak ditangani dengan baik

Menu yang dibagiin tadi di Business Class @garuda.indonesia tadi dari Synedy-Denpasar. "Menunya masih dalam proses percetakan pak" (Facepalm)

 

Sering-sering aja ya @IndonesiaGaruda

Ini CEO sama direksinya gug malu apa ya? Carmuk caper aja diurusin kemarin, yang essential gini bagian dari GA Experience bisa missed, ckckck. pic.twitter.com/kurM2FC6sP — #KelanaRasa (@arieparikesit) July 13, 2019

Demikian keterangan foto yang dituliskan Rius Vernandes pada 13 Juli lalu di akun Instagramnya, tepatnya pada fitur Insta Story. Foto tersebut pun viral dalam waktu singkat karena Rius memiliki 139.000 pengikut di Instagram.

Keesokan harinya, Rius juga mengunggah video berdurasi 21 menit 7 detik di akun YouTube. Dalam video berjudul "Yang sebenarnya terjadi di balik menu tulisan tangan Garuda Business Class" itu, Rius mengaku melihat dari kejauhan bahwa penumpang lain juga dibagikan kertas menu tulis tangan, sama seperti yang dia unggah di Instagram pribadinya.