Polda Metro Jaya akan tambah penyekatan di jalur tikus

"Ada beberapa penambahan-penambahan yang sedang kami kaji untuk di jalur tikus," kata Sambodo.

Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo. Foto tribratanews.polri.go.id

Polda Metro Jaya membuka opsi untuk menambah titik penyekatan jalan pada masa pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) darurat. Penambahan jumlah penyekatan di sejumlah titik masih dalam kajian.

Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes Sambodo Purnomo Yogo mengatakan, penambahan titik penyekatan itu untuk memastikan terjadi pengurangan mobilitas warga. Lokasi yang dikaji merupakan jalur tikus.

"Ada beberapa penambahan-penambahan yang sedang kami kaji untuk di jalur tikus," kata Sambodo di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Kamis (8/7).

Menurut Sambodo, terdapat satu jalur tikus yang sudah mulai diberlakukan, yakni derah Pasar Rebo, Jakarta Timur. Jalur itu biasa digunakan untuk menghindari penyekatan di Jalan Raya Bogor.

"Kemarin sudah ada penyekatan di Cijantung untuk mengantisipasi orang-orang yang menghindari penyekatan di Jalan Raya Bogor, sehingga nanti bisa kembali ke Jalan Raya Bogor tanpa lewat penyekatan," tuturnya.