Polisi minta masyarakat hindari kawasan Ancol akhir pekan ini

Lantaran, pada hari itu Formula E akan digelar dalam kawasan pantai tersebut.

Iustrasi sirkuit balap. Alinea.id/Aisya Kurnia.

Polisi mengimbau masyarakat untuk menghindari kawasan Ancol, Pademangan, Jakarta Utara, pada Sabtu (4/6). Lantaran, pada hari itu Formula E akan digelar dalam kawasan pantai tersebut.

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan mengatakan, imbauan itu disampaikan apabila masyarakat tidak ingin terjebak macet. Apalagi saat itu adalah akhir pekan dan sebagai waktu yang tepat untuk menikmati waktu bersama keluarga di pantai.

"Masyarakat juga untuk bisa menghindari seputaran Ancol," kata Endra di Polda Metro Jaya, Kamis (2/6).

Endra menyampaikan, kawasan tersebut diprediksi macet bukan tanpa alasan. Pasalnya, tiket ajang balapan mobil listrik itu sendiri telah habis total. 

Sehingga, kawasan Ancol diprediksi bakal ramai. Meski polisi telah menyiapkan rencana rekayasa lalu lintas di kawasan sekitar Ancol.