Puluhan unit kerja Polri diganjar predikat WBK/WBBM

Predikat WBK diberikan kepada 36 unit kerja Polri dan empat unit kerja mendapat predikat WBBM.

Mabes Polri, DKI Jakarta. Google Maps/Agan Bercerita

Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) memberikan predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) kepada 36 unit kerja Polri. Selain itu, empat unit kerja di Polri diganjar predikat Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM). 

Penghargaan tersebut diberikan dalam ajang apresiasi dan penganugerahan unit kerja yang berhasil memperoleh predikat zona integritas menuju WBK dan WBBM sepanjang 2021, Senin (20/12). 

Diketahui, gelaran ini merupakan salah satu rangkaian peringatan Hari Anti-Korupsi Sedunia. Kegiatan penyerahan predikat tersebut adalah rangkaian proses evaluasi pembangunan zona integritas menuju WBK/WBBM.

Dalam acara ini, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Tjahjo Kumolo ikut menyerahkan langsung penghargaan atau apresiasi kepada para instansi yang terpilih. Wakil Presiden RI, K.H Ma’ruf Amin pun hadir secara daring untuk memberikan arahan pada para penerima predikat tersebut.

Pada 2021 ini, terdapat 4.042 unit kerja yang berjuang melewati rangkaian proses evaluasi zona integritas. Dari ribuan unit kerja tersebut, terdapat 486 unit kerja yang berhasil mendapat predikat WBK.