Prabowo minta TNI kerahkan pesawat ke China ambil alkes Covid-19

Alat medis tersebut disiapkan untuk Gugus Tugas Covid-19.

Menhan Prabowo Subianto berbincang dengan Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto seusai konferensi pers di Kemenko Polhukam, Jakarta, Jumat (3/1/2020)/Foto: Antara.

Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto meminta Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto untuk mengerahkan pesawat milik TNI guna mengambil alat-alat kesehatan (alkes) coronavirus jenis baru (Covid-19) di Shanghai, China.

Hal itu disampaikan Juru Bicara Menhan, Dahnil Anzar Simanjuntak. "Alat-alat kesehatan yang diambil di Shanghai, RRT berupa Disposable Masks, n95 Masks, Protective Clothing, googles, gloves, shoe covers, infrared thermometer dan surgical caps," kata Dahnil di Jakarta, Kamis (19/3).

Nantinya, sambung Dahnil, alat-alat kesehatan tersebut akan disiapkan dan bisa digunakan tim medis Kementerian Pertahanan dan TNI untuk membantu Gugus Tugas Covid-19.

"Dan para dokter yang sudah berjuang di lapangan dalam rangka pencegahan dan penanggulangan penyebaran Corona Virus Disease 2019," tambahnya.

Rencananya, lanjut Dahnil, pesawat akan terbang ke China dalam waktu dekat ini. "Segera (diberangkatkan) satu dua hari ini," jelas dia.