Survei LPI, tunjukkan Kepala BIN di mata milenial Papua

Responden yang lain mengaku tidak mengetahui kontribusi Budi dalam pembangunan PYCH.

Survei LPI, tunjukkan Kepala BIN di mata milenial Papua. Foto: Instagram

Lembaga Pemilih Indonesia (LPI) menyoroti sikap dari generasi milenial Papua yang aktif mengawasi kinerja Badan Intelijen Negara (BIN). Lembaga ini dianggap telah merintis dan mengembangkan Papua Youth Creative Hub (PYCH) sebagai rumah kreasi pengembangan potensi dan inovasi kaum muda Papua. 

Direktur Eksekutif LPI Boni Hargens mengatakan, para kaum muda Papua melihat kinerja Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Budi Gunawan dalam pembangunan tersebut yang diketahui berdasarkan survei nasional LPI 2023. Responden yang menilai bangga atau mengapresiasi sebesar 42,34% dan responden yang menilai sangat bangga, sebesar 29,19%. 

"Jadi, total kaum muda milenial Papua yang bangga dengan Prof. Budi Gunawan berada di angka 71% lebih,” katanya dalam keterangan, Sabtu (15/4).

Boni menyebut, responden yang lain mengaku tidak mengetahui kontribusi Budi dalam pembangunan PYCH. Jumlahnya mencapai 28,59%.

Dalam pandangan generasi milenial Papua, kata Boni, Budi telah memberikan atensi besar terhadap pengembangan dan potensi sumber daya manusia (SDM), terkhusus terhadap kaum muda. Sebagian responden juga berharap agar institusi telik sandi juga dapat turut serta memberikan asistensi lebih lanjut terhadap masa depan kaum muda di Papua.