Wagub Sandi minta pendatang lapor ke RT/RW

Pendatang segera melapor diri ke RT dan RW agar terhindar dari masalah dan pelanggaran administrasi.

Wagub Sandiaga meminta pendatang yang ke Jakarta segera melapor ke RT dan RW./Antara Foto

Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Salahudin Uno meminta kepada seluruh warga pendatang yang ada di ibukota agar melapor kepada pengurus RT dan RW di wilayah yang ditempati.

"Seiring dengan arus balik Lebaran, pasti terjadi urbanisasi. Untuk itu, saya minta agar semua pendatang segera melaporkan diri kepada pengurus RT atau RW setempat," kata Sandiaga di Balai Kota, Jakarta Pusat, seperti dikutip Antara

Menurutnya, apabila pendatang segera melaporkan diri kepada RT maupun RW di wilayah yang didiaminya, maka akan dapat terhindar dari masalah atau pelanggaran administrasi kependudukan.

Makanya, Sandiaga mengimbau seluruh warga pendatang untuk berkoordinasi dengan pengurus RT maupun RW setempat. Sekaligus juga dengan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil. 

Lebih lanjut, dia juga berharap agar para pendatang baru di Jakarta memiliki bekal keahlian dan keterampilan. Dengan demikian, dapat bertahan dan hidup mandiri, sekaligus meningkatkan kesejahteraannya di ibukota.