Wapres Ma'ruf Amin: Izakod bekai izakod kai

Pesan tersebut disampaikan oleh Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin dalam lawatannya ke Provinsi Papua Selatan, Rabu (30/11).

Wakil Presiden Maruf Amin/Foto Antara/Hafidz Mubarok A

Pemerintah mendorong Papua Selatan untuk menjadi salah satu lumbung pangan Indonesia. Hal ini bertujuan untuk mendukung ketahanan pangan nasional, khususnya di Indonesia bagian timur.

Pesan tersebut disampaikan oleh Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin dalam lawatannya ke Provinsi Papua Selatan, Rabu (30/11).

“Kita perlu fokus untuk menjadikan Papua Selatan sebagai lumbung pangan nasional di timur Indonesia, baik sentra padi, sentra perikanan dan sentra peternakan,” kata Ma'ruf dalam keterangannya, dikutip Kamis (1/11).

Ma'ruf mengatakan, eksplorasi Papua Selatan sebagai wilayah yang potensial untuk menjadi lumbung pangan harus dilakukan dengan tetap memperhatikan pandangan dari masyarakat lokal.

Sehingga, Ma'ruf menilai keterlibatan orang asli Papua (OAP) sebagai elemen yang paling mengerti tentang lahan di daerahnya perlu jadi perhatian penting dalam proses ini.