Menpora harus desak Dubes Inggris lepas tim bulu tangkis Indonesia

Anggota Komisi X DPR, Djohar Arifin, mendorong demikian agar kontingen Indonesia bisa melanjutkan turnamen All England 2021.

Ilustrasi. Dokumentasi All England Badminton

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali, diminta mendorong Kedubes Inggris melepas tim bulu tangkis Indonesia yang terpaksa menjalani isolasi mandiri lantaran satu pesawat dengan seorang terkonfirmasi positif Covid-19.

"Ini barangkali kita desak melalui Menpora untuk mendesak Dubes Inggris supaya dilepas, supaya anak-anak bisa bertanding," kata Anggota Komisi X DPR, Djohar Arifin, saat rapat dengar pendapat bersama Mendikbud, yang disiarkan secara virtual, Kamis (18/3).

Baginya, isolasi mandiri itu tidak memberi ruang gerak bagi atlet Indonesia untuk bertanding. "Kalau dua pekan, artinya mereka tidak ada gunanya di sana," tegasnya.

Tim bulu tangkis Indonesia dikabarkan didepak dari turnamen Yonex All England Open 2021 oleh panitia lantaran harus menjalani isolasi mandiri karena satu pesawat dengan seorang terkonfirmasi positif Covid-19.

Menpora pun menyayangkan keputusan panitia turnamen tersebut. Harusnya, menurut dia, penyelenggara maupun Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) bisa melihat lebih objektif terhadap apa yang terjadi sebenarnya.