Roman Abramovich kena sanksi Inggris, Chelsea akan tanding tanpa penonton

Aset-aset Abramovich dibekukan setelah ia dikenai sanksi oleh pemerintah Inggris pekan lalu karena hubungan dekatnya dengan Presiden Rusia.

Ilustrasi Stadion Chelsea. Foto Istimewa

Klub sepak bola Inggris, Chelsea bersiap bakal bertanding tanpa penonton dalam lanjutan Piala FA melawan Middlesbrough, Sabtu (19/3) lusa. Dilansir VOA, Kamis (17/3) Pemerintah Inggris melarang The Blues menjual tiket pertandingan atau apapun yang berkaitan dengan klub berdasarkan persyaratan lisensi operasional setelah Abramovich dijatuhi sanksi akibat invasi Rusia ke Ukraina. Larangan penjualan tiket ini adalah bagian dari sanksi keuangan bisnis-bisnis yang berafiliasi dengan para konglomerat Rusia.

Dalam sebuah pernyataan resminya, Chelsea mengatakan sangat penting bagi kompetisi ini untuk tetap melangsungkan pertandingan melawan Middlesbrough, tetapi dengan dengan berat hati manajemen meminta Dewan FA untuk mengarahkan agar pertandingan dilangsungkan secara tertutup demi integritas olahraga.

Pernyataan tersebut juga menambahkan bahwa Chelsea FC menyadari bahwa hasil seperti itu akan berdampak besar pada Middlesbrough dan pendukungnya, serta penggemar kami sendiri, yang telah membeli sejumlah tiket yang dijual sebelum lisensi ini diberlakukan.

“Namun, kami percaya bahwa cara melanjutkan pertandingan dalam situasi sekarang ini adalah yang paling adil,” tulis pernyataan resmi tersebut.

Aset-aset Abramovich dibekukan setelah ia dikenai sanksi oleh pemerintah Inggris pekan lalu karena hubungan dekatnya dengan Presiden Rusia Vladimir Putin. Sanksi ini merupakan bagian dari sanksi Barat terhadap Rusia karena invasi yang dilakukan di Ukraina sejak 24 Februari lalu.