Mengintip basis wilayah perang tagar di debat perdana

Jakarta, Jawa Barat, Jawa Timur, Jawa Tengah dan Bali menjadi basis perang tagar.

Nobar debat pilpres di sejumlah daerah./Antara Foto

Debat perdana Pilpres 2019 bertemakan "Hukum, HAM, Korupsi dan Terorisme", juga berdampak pada perang tagar para pendukung kandidat.

Berdasarkan pantauan tim riset Alinea.id, pendukung pasangan calon Jokowi-Ma'ruf, misalnya, memainkan hastag #Debat01Jokowi yang melibatkan 759 akun dengan total kicauan sebanyak 2.000 tweet. 

Penarikan data dilakukan tiga kali. Pertama, penarikan data dimulai 120 menit sebelum debat berlangsung atau sekitar pukul 17:30. Kedua, 60 menit sebelum debat berlangsung pukul atau sekitar pukul 18:30. Ketiga, penarikan data sebelum 26 menit debat berlangsung atau sekitar pukul 19:30. 

Lalu, #DebatKemenanganJokowi dengan 787 kontributor dan 1.988 total kicauan. Bahkan, partai pendukung pasangan nomor 01 itu juga turut memainkan hashtag #PKBBNobarDebat1 yang menghasilkan 1.385 tweet dan melibatkan 440 akun, serta #JokowiAminMenangDebat yang melibatkan 1.230 kontributor dan 2.000 tweet.

Adapun lima daerah yang menjadi penyumbang terbesar akun pendukung Jokowi-Ma'ruf berada di DKI Jakarta sebanyak 1.979 akun, Jawa Barat 278 akun, dan Jawa Timur 223 akun. Selanjutnya, Jawa Tengah 215 akun, serta Bali 215 akun.