Survei IPO: Elektabilitas Prabowo ungguli Ganjar dan Anies di Pilpres 2024

Survei IPO digelar pada 19-24 Oktober 2022 dengan total responden sebesar 1.200 orang yang tersebar proporsional secara nasional.

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto. Foto Antara/dokumentasi

Survei Indonesian Political Opinion (IPO) menyebutkan, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto mengungguli Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan eks-Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan di Pilpres 2024.

Dari skema top of mind (pertanyaan terbuka), elektabilitas Prabowo sebesar 24,8%, Anies 2,5% dan Ganjar 19,3%.

Prabowo juga unggul atas Anies dan Ganjar dari simulasi 20 nama dengan elektabilitas sebesar 24,2%. Prabowo unggul tipis dari Anies dengan elektabilitas 21,5%. Adapun Ganjar memiliki elektabilitas 18,7%.

Sedangkan sejumlah tokoh lainnya seperti Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) memiliki elektabilitas sebesar 7,4%, diikuti Ketua DPR Puan Maharani (4,1%), Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto (3,6%), Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (3,1%), Menparekraf Sandiaga Uno (2,6%), Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar (2,4%). Sejumlah tokoh lainnya memiliki elektabilitas di bawah 2%.

Sementara, dari skema gabungan tokoh dan partai politik, Prabowo juga unggul atas Anies dan Ganjar. Dari skema gabungan tokoh, elektabilitas Prabowo sebesar 27,4%, Anies 21,5%, Ganjar 21,0%. Di bawahnya ada nama AHY (9,2%), Airlangga (4,6%), Puan Maharani (4,1%), Ridwan Kamil (3,8%), Sandiaga (3,3), Cak Imin (2,4%) dan Erick Thohir (0,1%).