Jenderal Andika tak menampik telah bertemu dengan Surya Paloh

Jenderal Andika masuk sebagai kandidat calon presiden (capres) dari Partai Nasdem.

Rakernas Partai Nasdem di JCC, Senayan, Jakarta, Jumat (17/6/2022). Dokumentasi/Alinea.id/Marselinus Gual.

Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa memastikan, akan menjalankan tugasnya semaksimal mungkin hingga akhir masa jabatannya. Andika akan pensiun sebagai Panglima TNI pada Desember 2022.

"Pokoknya saya menjalankan tugas sampai dengan pensiun semaksimal mungkin," kata Andika usai rapat kerja dengan Komisi I DPR di Senayan, Jakarta, Senin (5/9).

Ketika disinggung soal namanya masuk sebagai kandidat calon presiden (capres) dari Partai Nasdem, Andika tak berkomentar banyak. Menurutnya, saat ini ia masih menjadi Panglima TNI.

"Kan saya masih Panglima TNI. Saya masih bertugas sampai pensiun," ucap dia.

Kendati demikian, dia tak menampik telah bertemu dengan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh. Hanya saja, Andika tak membeberkan kapan pertemuan dengan Paloh itu digelar.