Maruf Amin siap berkampanye

Bakal Calon Wakil Presiden Maruf Amin menunggu arahan Tim Kampanye Nasional (TKN) untuk melakukan langkah-langkah kampanye.

Bakal Calon Wakil Presiden Ma'ruf Amin (kiri) bersama Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir (kanan) memberikan keterangan pers seusai melakukan pertemuan di PP Muhammadiyah, Jakarta, Rabu (5/9). / Antara Foto

Bakal Calon Wakil Presiden Maruf Amin menunggu arahan Tim Kampanye Nasional (TKN) untuk melakukan langkah-langkah memenangkan dirinya bersama Jokowi dalam Pilpres 2019 mendatang. 

Pasangan dari Capres Joko Widodo itu menuturkan siap dengan segala program kampanye yang telah direncanakan TKN nantinya.

“Jadi saya akan siap, saya akan diatur oleh TKN ya. Tim kemenangan nasional, nanti saya harus kemana. Saya tinggal melaksanakan,” ucap Maruf di PP Muhammadiyah, Rabu (5/9).

Terkait menggaet dukungan suara, Maruf juga membeberkan nantinya akan fokus di beberapa daerah seperti Jawa Barat, Banten dan Sumatra. Ia memastikan akan terjun langsung untuk mendapatkan dukungan di beberapa daerah itu.

Maruf juga menyinggung mengenai Ketua TKN yang sampai saat ini belum ditentukan. Ia mengatakan tanggal 7 atau 8 September akan diumumkan siapa yang akan menduduki jabatan Ketua TKN.