Sebut Prabowo malas, Demokrat akan minta klarifikasi Andi Arief

Andi Arief sudah pernah diperingatkan atas sikapnya yang kerap membuat kegaduhan.

Ketua Divisi Komunikasi Publik Partai Demokrat, Imelda Sari. (Kudus Purnomo Wahidin/Alinea)

Ketua Divisi Komunikasi Publik Partai Demokrat, Imelda Sari, mengatakan partainya akan meminta klarifikasi terhadap Andi Arief, atas pernyataannya yang menyudutkan Prabowo Subianto di media sosial. 

Imelda mengatakan, persoalan itu akan segara diselesaikan ditataran petinggi Partai Demokrat, sebab Andi Arief merupakan Wasekjen Partai Demokrat.

"Saya kira, itu biarlah pimpinan. Tentu akan ada secara intern dari Sekjen atau pimpinan yang akan memberikan klarifikasi dan penjelasan," kata Imelda usai menghadiri sebuah diskusi di kawasan Menteng, Jakarta, Sabtu(13/10).

Dia pun memastikan, pernyataan Andi bukan merupakan sikap resmi Partai Demokrat. Pernyataan Andi, murni merupakan sikap pribadinya.

"Saya pikir itu pendapat pribadi dia di Twitter yang dikutip media, oleh teman-teman, saya kira itu tak menjadi policy atau kebijakan partai," katanya.